Rabu, 15 Desember 2010

KITA Hari Ini !

Hari ini.., ia hari ini...
Pengalaman yang baru bagi aku dan ke 5 teman gadis ku..
baru pertama kali ikut seminar secanggih ini, biasanya cm ikut seminar yang diadain di kampus, dan itu pun ruangannya adalah ruang kelas yg biasa dipakai untuk kuliah.., tapi kali ini berbeda, kami ikut seminar bergengsi.., yiPPii.., senang sekali rasanya.., seminar Food Estate, yg diadakan di IPB International Convention Center (IICC) oleh Kementrian Pertanian bekerjasama dengan FEMA IPB..
Kami ikut karena sedang dalam keadaan nganggur.., yg artinya, sedang menunggu panggilan magang gelombang berikutnya, karena tidak ada kerjaan.., berlombalah kami mencari kegiatan salah satunya dengan mengikuti seminar" yang ada.., kebetulan ada yg GRATIS ! syapa yg tidak tertarik ? GRATIS, yang datang adalah orang" kementrian, orang" penting, dan pastinya orang" pintar.., berlomba pula kami mendaftar, karena GRATIS maka pesertanya pun terbatas.., just 200 orang.., dan kami termasuk orang" yang beruntung, dipersilahkan hadir dan dapat bertemu orang" tsb..

Oke, jujur saja, saya ikut seminar yg seperti ini adalah yang pertama kalinya.., dan untuk pertama kalinya pula lah saya menginjakkan kaki di IICC, dan berkata dalam hati, ooowh ini ya bentuknya IICC.., haha.., gokil jg.., :D sebelum melakukan registrasi kami ke toilet dulu.., hanya untuk menemani saya ganti celana levis.., hehe..
Setelah registrasi, kami langsung masuk ke dalam ruangan, Ballroom 3
Saat akan memilih tempat duduk, kami melihat sosok yang gembul, putih, dengan wajah heran, cemas, dan campur aduk perasaan yg ada di wajah itu..
"Lhaaa.., nih dya si Malla.., :D"
"Lhaaa drmana ? qo bisa langsung masuk ?" --> Metta
Malla --> planga plongo.., tiba" senyum sendiri.., cipika cipiki dengan aku dan yang lainnya.., :D hahaha.., emang aneh fikirku.., :p
Dan akhirnya kami dapat tempat duduk, nomor 6 dari belakang.., haha..
okeh absen ya.., mulai dari sebelah kiri.., ada Malla, Yayuk, Metta, Novi, Leli, dan Yulia.., sibh lengkap !
acara blm mulai, dan aku sedikit bercerita dengan Malla..
Malla : yayuk nanti udah lulus ini mau lanjut kmn ?
Yayuk : aku mau langsung lanjut kuliah lagi Malla.., kamu ?
Malla : mm.., ia sih aku juga pengennya gt.., mau lanjut IPB jg ?
Yayuk : mm.., aku sih ngejar beasiswa Mal, bwt bisa kuliah di luar.., tp klo gx dpt ya ke IPB lagi..
Malla : ia sih aku juga pengennya itu.., mau kmn ? Jepang ?
Yayuk : gx Mal, aku pgen ke Inggris, tp susah.., syaratnya byk bgt..
Malla : ia siih mesti siapin TOEFL..
Yayuk : klo di Inggris bkn cm itu yg disiapin Mal..
Malla : ikut yg Chevening ya ?
Yayuk : ia.
Malla : aku teh selama kuliah disini serasa gx berkembang bgt.., aku pengen ngelanjutin kuliah ke Jawa (jawa tengah dan sekitarnya ) aku ngerasa temen aku gak bertambah.., pergaulan aku gx berkembang..
Yayuk : aku juga ngerasa gt Mal.., ngerasa gx puas sama kuliah yg kaya' gini.., makanya pengen kuliah lagi.., pengen ngerasain bener" yg namanya kuliah..
dan obrolan berlanjut, dan berakhir dengan..
Malla : yayuk klo mau ambil beasiswa kamu teh harus fokus.., jangan setengah".., tes TOEFL itu.., hasilnya keluar gx seminggu dua minggu atau sebulan dua bulan.., tp 6 bulan.., makanya klo emang mau persiapin mateng"..
[*thumbup bwt sarannya]

Oke, seminar mulai..
Dan duduklah orang" pintar di bangku depan sebagai pembicara ataupun narasumber.., ada rasa iri terselip di dalam hati.., dan mengadu pada Sang Pemilik Hati.., "Ya Allah kapan yayuk bisa duduk di depan seperti mereka ? memberikan ilmu dan informasi untuk orang banyak ? kapan yayuk bisa menjadi seperti mereka ? yang pintar, dan ilmunya bermanfaat untuk orang banyak ?" Jujur aku sangat iri.., dan ingin sekali seperti mereka.., mereka semua yang maju ke depan lulusan Universitas Luar Negeri, ada yg dari Australia, India, Kanada, Amerika dll..
Dan aku berbisik kepada Malla, "muka orang" pinter teh sederhana bgt yah.., mereka tampil apa adanya bgt"
Ok, masuk ke materi..
Pertengahan seminar mulai merasa aneh dengan materinya.., lhoo knp rada gx nyambung sama jurusan ku ya ? -__-"
Masuk sesi diskusi.., aku mulai berfikir.., "kenapa mereka tidak bekerjasama dg FAPERTA (Fakultas Pertanian) ?", materi yg diberikan adalah masalah pangan, tidak ada sangkut pautnya dengan gizi sedikit pun.., dan aku pun mulai berfikir.., "oke, ambil saja pengalamannya, dan terima ilmu baru ini.., begitu pula dengan sertifikatnya"

Selama seminar berlangsung.., masih sempat"nya kami melakukan hal" yg seharusnya tidak dilakukan.., contohnya adalah narsis.. dan ini faktanya..
sesi foto ini diambil sebelum seminar dimulai.., :D

naaahh ini adalah contoh muka ngantuk selama seminar berlangsung.., haha.. :D

naaah yg ini acara nganntrii makanan.., smpet kehabisan nasi dan lauk pauk yg lain.., karena udah yg terkhir ngantrinya.., haha..

SEMANGAT ya teman teman.., trus berjuang meraih sukses dan mengukir prestasi.., :)

Tidak ada komentar: